Tips Supaya Berat Badan Anak Normal

Anak yang obesitas bukan hanya menambah risiko penyakit degeneratif pada waktu dewasanya, namun saat masih anak-anak pun sebenarnya sudah bermasalah.  Biasanya, orangtua yang memiliki anak obesitas, awalnya belum mengeluhkan masalah obesitasnya.

Obesitas pada anak dapat membuat pubertasnya terganggu. Payudara yang tumbuh lebih cepat, kolesterolnya juga sudah tinggi bila dihitung. Hal ini membuat risiko terkena komplikasi jantung menjadi lebih mudah.

Saat anak mempunyai masalah makan, sebelum membereskan anaknya, yang harus dibereskan adalah orangtuanya. Meskipun mengetahui kalau makanan junkfood itu bukan makanan sehat, namun orangtua akan berdalih, biar saja mumpung mau makan. Padahal, yang terpenting adalah membiasakan pola makan teratur dan sehat dengan memberikan contoh. Jangan sampai anak dilarang makan junkfood, namun orangtuanya malah makan.

Sebaiknya, saat memberikan makan yang sehat, orangtua memberikan pilihan dua atau tiga jenis makanan. Semua makan itu yang bernutrisi baik. Jadi, saat yang dipilih makanan A, sudah disetujui anak dan baru disodori makanan yang dipilih anak.

Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan agar berat badan anak normal.

  • Anak tidak boleh berdiet. Misalnya, melarang anak makan nasi saat makan malam. Namun, porsinya sesuai.
  • Kembalikan jadwal makan 3 kali (pagi, siang, dan malam). Boleh snack ketika habis sarapan dan sore.
  • Tidak boleh pasang target turun berat badan.
  • Berikan konsep makan sehat dan tidak sehat.
  • Ketika makan di meja makan dan waktu makan. Jangan sambil main di taman atau menonton TV.
  • Konsultasikan ke dokter pola diet seperti apa supaya anak tetap tumbuh kembang dengan berat badan normal.
Tips Supaya Berat Badan Anak Normal Tips Supaya Berat Badan Anak Normal Reviewed by Munadi on 3:13:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar: